Ulasan "Cerita Anak”
ODOP Batch 7 Kelas Fiksi

(Sumber gambar : Klipingsastra.com)


Judul : Ke Museum Kartini
Penulis : Ratnani Latifah
Terbitan : "Lampung post" Edisi Minggu, 14 Oktober 2018

***

Berbicara soal sejarah memang sepertinya tidak akan ada habisnya, karena sejarah akan menjadi kenangan sekaligus pelajaran paling berharga bagi setiap generasi yang ada.

Cerita Anak yang ditulis oleh Ratnani Latifah contohnya, mengingatkan kembali pada kita betapa pentingnya sejarah dan memperkenalkan mereka kepada dunia anak-anak.
berkunjung ke suatu museum bagi kebanyakan anak-anak modern zaman sekarang adalah hal kuno, bagi mereka taman bermain, taman rekreasi pantai dan mall adalah tempat liburan yang paling menyenangkan, berbeda dengan museum bagi mereka lburan itu ya berlibur bukan untuk belajar.

Cerita ini dimulai dengan tokoh Rani yang diajak berlibur Ibunya kerumah sepupunya Intan di Jepara, kedatangan Rani disambut baik oleh Intan dan diikuti sebuah ajakan untuk berlibur bersama Intan sepupu Rani dan Nina. 
Kali ini mereka mengunjungi museum untuk mengisi liburan, Rani menolak karena menurut Rani pergi ke museum yang tidak ada apa-apanya itu sangat membosankan, setelah dibujuk oleh dua temannya Rani mencoba dulu untuk masuk ke museum disana ternyata tidak semembosankan seperti yang Rani bayangkan, disana mereka mendapat banyak pengetahuan baru dari sejarah yang ada. kecerdasan Intan dalam bercerita mengenai sejarah bangsanya membuat Rani kagum dan malu karena dirinya tak secerdas Intan.

Di dalam cerita Anak ini, adapun pesan yang ingin disampaikan penulis ini sangat terlihat jelas melalui isinya, tema berlibur yang harus diisi dengan liburan dan ilmu pengetahuan yang baru, bahwa mendapatkan ilmu baru dan pengetahuan itu tidak melulu soal belajar pada buku dan disekolah tapi juga bisa belajar dengan alam diluar rumah dan saat mengisi waktu liburan.

Museum adalah salah satu cara atau alat yang bisa digunakan sebagai alternatif memperkenalkan sejarah dan pengetahuan kepada anak-anak, seorang anak pada umumnya cepat bosa jika belajar terlalu lama atau belajar hal yang berat-berat untuk itu dengan memperkenalkan museum kepada anak-anak bisa menjadi salah satu cara yang menyenangkan untuk mengajak anak mendapatkan ilmu baru.

Kegiatan berkunjung ke museum biasanya sering dilakukan pada saat tour sekolah, hal ini tak lain juga untuk mengajak anak berlibur, bermain sekaligus belajar.

Sedikit ulasan cerita anak yang dapat saya sampaikan semoga bermanfaat.
Jika kalian ingin membaca versi ceritanya bisa berkunjung di link ini :

Komentar

Postingan populer dari blog ini